Console

GAME GBA Terbaik Sepanjang Sejarah

GAME GBA Terbaik Sepanjang Sejarah

Game Boy Advance (GBA) sudah lebih dulu digemari sebelum lahir Nintendo DS. Game konsol genggam ini merupakan seri pamungkas dari Game Boy. Nah, berikut game GBA terbaik yang pernah ada.

Mario Golf

Super Mario Bros populer sebagai ikon dari game balap mobil. Namun, sebelum setenar itu ternyata karakter ini pernah menjadi salah satu tokoh dalam permainan Mario Golf. Kamu akan diajak bermain dengan game  dua dimensi yang terkesan sederhana untuk era sekarang. Namun, permainan ini tetap menghibur untuk dimainkan.

Berbagai trik tersembunyi bisa kamu temukan seputar permainan golf, yang mungkin belum kamu ketahui di dunia nyata. Camelot sebagai publiher game ini memang belum terlihat akan melakukan peningkatan desain untuk game Mario Golf ini. Sehingga akan terlihat semakin bagus disesuaikan dengan versi Nintendo DS.

Pokemon Ruby / Sapphire

Permainan Pokemon series sudah digandrungi sejak era game GBA, jauh sebelum dirilis Pokemon GO yang sangat fenomenal. Sehingga bisa dikatakan kalau game Pokemon Ruby / Sapphire termasuk dalam kategori permainan GBA terbaik di sepanjang masa.

Pada zaman kejayaannya, permainan yang menampilkan grafis sederhana dan ratusan Pokemon  ini sangat disenangi oleh para gamer GBA. Game ini menyuguhkan permainan yang dipenuhi strategi. Memang kualitas audio dan visualnya terkesan biasa, tetapi game ini tetap banyak penggemarnya.

Final Fantasy VI

Sejak era Playstation 1, game Final Fantasy sudah sangat tersohor. Sangat wajar bila versi GBA-nya juga menarik perhatian banyak gamer. Final Fantasy VI merupakan versi remake dari game sebelumnya. Game ini diluncurkan di Amerika Serikat dengan menerapkan sistem 16 bit.

Tampilan grafis game ini terbilang bagus, begitu pula dengan soundtrack yang semakin menambah keseruan game ini. Menjadikan setiap gameplay dari Final Fantasy ini sangat sayang untuk dilewatkan. Dengan segala kelebihannya itu, maka game ini dianggap sebagai yang terpopuler dan terbaik bagi gamer GBA.

Metroid: Zero Mission

Desain permainan ini sangat terlihat kalau merupakan versi remake dari seri sebelumnya yakni Metroid on the NES. Peningkatan kualitas visualnya menjadikan game ini semakin keren dan banyak penggemarnya. Developer game GBA terbaik memoles permainan ini agar tetap berbeda dengan versi pendahulunya. Secara keseluruhan, game ini menyuguhkan pengalaman yang seru dan menyenangkan.

Super Mario Advanced 3: Yoshi’s Island

Kamu mungkin tahu game Super Mario Kart yang pernah menjadi favorit gamer Nintendo DS? Super Mario Advanced 3seri Yoshi’s Island juga termasuk dalam daftar game terbaik. Meskipun mengusung karakter yang sama, tetapi untu alur ceritanya sangat berbeda. Soalnya Super Mario Advanced 3 sama sekali tidak menampilkan cerita terkait balapan mobil.

Kekuatan Chip FX diandalkan untuk menunjang ide di dalam gameplay ini. Dengan begitu cukup tangguh dan tidak memerlukan tambahan perangkat keras sebagai dukungannya. Permainan ini dulunya diluncurkan pada 2002, dan kala itu respon sangat positif diberikan oleh para pecinta GBA.

Advance War

Advance War adalah game yang layak dimainkan, karena menyuguhkan tantangan yang berbeda dengan kebayakan permainan GBA.  Desain grafis yang ditampilkan sangatlah istimewa, sehingga para playernya pasti bakalan betah berlama-lama memainkannya. Gameplay strategi ini sangat menantang dan mungking cukup sulit untuk dimenangkan.

Pada game GBA terbaik ini menampilkan single player atau pemain tunggal, tapi dengan sejumlah pilihan karakter yang memikat. Kamu bisa melakukan kustomisasi melalui fitur map creator, dan juga bisa menerapkan mode dengan pemain banyak atau multiplayer hingga empat player.

Terpopuler

To Top